Review Film A Beautiful Day in the Neighborhood, Sembuhkan Penyakit Hati
Apabedanya.com – Film A Beautiful Day in the Neighborhood tidak sempat tayang di bioskop Indonesia. Untungnya hadir di Netflix pada bulan Agustus. Nah film yang dibintangi Tom Hanks ini menceritakan sosok Fred Rogers, seorang pembaca acara anak-anak Amerika Serikat. Simak review film A Beautiful Day in the Neighborhood di bawah ini!
Sinopsis A Beautiful Day in the Neighborhood
Film A Beautiful Day in the Neighborhood menceritakan Llyod Vogel (Matthew Rhys), seorang jurnalis majalah Esquire yang ditugaskan menulis profil pahlawan. Orang ditunjuk adalah Fred Rogers (Tom Hanks), pembaca acara anak-anak yang populer sejak tahun 60an.
Llyod terbiasa dengan liputan yang mendalam, saat diberi tugas menulis profil sosok Fred Rogers ini sedikit kesal. Sang editor pun memberi tugas ini untuk memperbaiki citranya yang terkenal ketus dan memandang negatif segala hal.
Llyod baru saja memiliki anak laki-laki bersama istrinya Andrea (Susan Kelechi Watson). Dia pun pergi menuju lokasi tempat syuting Fred Rogers di daerah Pittsburgh untuk sesi wawancara.
Sesampainya di sana Llyod pun melihat Fred mebawakan acara dengan passionate. Fred yang super ramah pun menyambut kedatangan Llyod, hingga akhirnya sesi wawancara dimulai. Namun bukannya mendapatkan jawaban dari Fred, Llyod yang diwawancara oleh Fred.
Llyod ternyata menyimpan luka masa lalu yang membuatnya menjadi seseorang yang negatif. Fred semakin penasaran dan ingin mengenal lebih jauh sosok Llyod. Berhasilkan Llyod menulis profil Fred Rogers?
Review Film A Beautiful Day in the Neighborhood, Sembuhkan Penyakit Hati
Film A Beautiful Day in the Neighborhood dihadirkan secara menarik seperti acara Mister Rogers’ Neighborhood. Di mana Tom Hanks berpenampilan serupa dengan almarhum Fred Rogers, ia pun memulai film dengan mengenalkan tetangga-tetangga. Nah salah satunya ada Llyod Vogel yang diperankan Matthew Rhys.
Film ini diadaptasi dari artikel Can You Say … Hero? karya Tom Junod. Tom merupakan karakter Llyod Vogel. Jadi film ini merupakan sudut pandang dari sang jurnalis. Mereka pun menjadi sahabat setelah proses wawancara untuk artikel.
Difokuskan ke sosok Llyod Vogel yang tenggelam oleh masa lalu. Pahitnya masa lalu membuat dirinya menjadi sosok yang jauh dari kesan ramah atau positif. Fred Rogers yang memang terkenal positif, ramah, dan sangat down-to-earth melihat ada yang disembunyikan oleh Llyod.
Llyod hanya ingin menyelesaikan tulisannya namun terpaksa harus menyelesaikan masalah masa lalu dengan ayahnya. Fred selalu menjadi panutan semua orang, namun ia juga tidak sempurna. Ketidaksempurnannnya itu lah yang dibagikan ke Llyod, di situlah Llyod sadar dirinya harus berubah.
Tom Hanks dan Matthew Rhys bermain dengan apik di film A Beautiful Day in the Neighborhood. Kalian akan terbawa suasana dan sesekali meneteskan air mata. Film ini sungguh emosional, menghangatkan hati, dan menyampaikan pesan yang kuat.
Lewat Fred Rogers kita belajar memaafkan dan melampiaskan amarah ke arah yang lebih positif. Saya tidak pernah menonton acaranya karena memang hanya ditayangkan di Amerika Serikat. Namun Tom berhasil mengirimkan aura hangat dan positif dari sosok Fred Rogers. Dia benar-benar sosok pahlawan.
Film A Beautiful Day in the Neighborhood akan menyembuhkan penyakit hatimu. Penonton dirangkul untuk bisa memaafkan dan menerima. Kisah yang menginspirasi dari Fred Rogers dan Llyod Vogel. Semua orang rasanya perlu menonton film ini.
Kalian bisa menonton film di ini di Netflix Indonesia.
Baca juga:
REVIEW FILM X-MEN APOCALYPSE (2016)
REVIEW FILM FAST AND FEEL LOVE (2022)
REVIEW FILM BLACK WIDOW (2021)