Halloween kurang lengkap kalau tidak nonton film thriller atau slasher . Nah Blumouse Productions merilis film terbarunya bertajuk Happy Death Day bulan ini. Film bergenre slasher, komedi, dan misteri ini menceritakan Tree, seorang mahasiswa yang dibunuh berkali-kali di hari ulang tahunya, setiap terbunuh dia bangun di hari yang sama terus-menerus. Tree harus mencari tahu siap pembunuhnya untuk mengakhiri kematian berulang-ulang.
Film garapan Christopher B. Landon ini dibintangi oleh Jessica Rothe dan Israel Broussard. Penasaran filmnya? Simak 5 alasan wajib nonton Happy Death Day di bioskop:
5 ALASAN NONTON HAPPY DEATH DAY DI BIOSKOP
Ketika film Groundhog Day bertemu Scream
Mungkin kamu sudah pernah nonton film bertemakan time loop seperti Groundhog Day. Dalam film tersebut Bill Murray harus menjalani perayaan Groundhog Day berkali-kali, bedanya di film Happy Death Day kamu akan menemukan pembunuh bertopeng yang misterius, nah sekilas seperti film Scream bukan? Kira-kira film ini terinspirasi dari 2 film ikonik tersebut.
BACA JUGA: 5 ALASAN WAJIB NONTON STRANGER THINGS
Jessica Rothe tampil sebagai lead cast
Nama Jessica Rothe masih terdengar asing tentunya, namun kamu pasti ingat wajahnya dalam film musikal La La Land. Yup! Benar aktris kelahiran 28 Mei 1987 ini merupakan teman sekamar Mia Dolan yang sibuk menari-nari dengan dress warna hijau. Aktingnya dalam film Happy Death Day terlihat menjanjikan dan sangat sayang untuk dilewatkan.
BACA JUGA: REVIEW FILM: TERSENYUM & TERHARU MENONTON LA LA LAND
Gemasnya Israel Broussard
Tidak mungkin kamu akan melupakan senyum Israel dalam film Happy Death Day, wajah imutnya hadir setiap Tree bangun tidur setelah dibunuh. Aktor asal Amerika Serikat ini memerankan karakter Carter, love-interest Tree yang awalnya membawa Tree usai mabuk berat. Israel sudah wara-wiri di beberapa film seperti Flipped, Earth to Echo hingga The Bling Ring beradu akting bareng Emma Watson.
Cita Rasa Mean Girls
Jika berbicara mengenai Kappa Girl, pasti yang terlintas adalah mahasiwa cantik, langsing, dan kejam. Film ini juga menampilkan kekejaman, kekonyolan, dan kebodohan para gadis-gadis kappa ini. Tak heran, pemimpin Kappa Girls Danielle alias Rachel Matthews mencuri perhatian para penonton. She’s the new Regina George!
BACA JUGA: INI YANG MEMBEDAKAN MEAN GIRLS DARI FILM REMAJA LAINNYA
Diproduseri oleh Jason Blum
Kalian harus bersyukur karena projek film ini jatuh ke tangan Blumhouse Productions alias Jason Blum. Sebelumnya film ini berjudul Half to Death, dibintangi Megan Fox dan diproduseri oleh Michael Bay, terbayang kan pasti akan banyak ledakan tak terduga. Blumhouse Productions terkenal lewat film-film horor low budget yang menjadi Box Office seperti Insidious, Paranormal Activity, dan Split.
Just watched #HappyDeathDay.. again. It was fun! Danielle is the new Regina George, Israel Broussard your new crush and..
— yudi bukan yudhi (@yudichu) October 21, 2017
Semakin penasaran kan? Happy Death Day sedang tayang di bioskop.
*Oh iya kamu bisa nonton film Happy Death Day secara streaming di Netflix ya!
Baca juga: James McAvoy Tampil Memukau dengan 23 Kepribadian di Film Split
Ella Fitria
Wah jadi pengin nonton nih