Site icon Apabedanya.com

Sebelum Nonton The Predator, Simak Film-Film Predator Sebelumnya

Apabedanya.com – The Predator (2018) menjadi film keempat dari seri film Predator yang pertama kali muncul pada tahun 1987.  Disutradarai oleh Shane Black, film ini dibintangi oleh Boyd Holbrook, Trevante Rhodes, Jacob Tremblay, Keegan-michael Key, Olivia Munn, Sterling K. Brown, Alfie Allen, Thomas Jane, Augusto Aguilera dan Jake Busey.

Diceritakan,  Predator (pemburu paling mematikan di alam semesta) kini hadir lebih kuat, lebih pintar dan lebih mematikan daripada sebelumnya, setelah secara genetis menggunakan DNA spesies lain untuk meningkatkan diri mereka.

Ketika seorang anak laki-laki secara tidak sengaja memicu kembalinya mereka ke Bumi, hanya sekelompok mantan tentara dan seorang guru sains yang dapat mencegah akhir dari umat manusia.

Nah sebelum nonton The Predator (2018), jangan lupa nonton film-film predator sebelumnya yang akan menambah keseruan!

PREY (2022)

Sutradara: Dan Trachtenberg

Cast: Amber Midthunder, Dakota Beavers, Michelle Thrush, Stormee Kipp

Foto: Disney+

Menjadi prekuel film Predator dan mengisahkan asal usul Predator. Naru, seorang pejuang suku Indian yang terampil, berjuang untuk melindungi sukunya dari salah satu Predator berevolusi tinggi yang pertama  kali mendarat di Bumi. Kamu bisa nonton film ini di Disney+ Hotstar.

REVIEW FILM PREY 2022

Predator (1987)

Sutradara: John McTiernan

Cast: Arnold Schwarzenegger, Carl Weathers, Elpidia Carrillo, dan Bill Duke

Predator (1987) bercerita tentang sebuah tim elit yang ditugaskan untuk menyelamatkan sandera dari sekelompok gerilyawan di Amerika Tengah. Tanpa mengetahui adanya Alien (makhluk asing luar angkasa), mereka diburu oleh makhluk asing tersebut dengan super canggih.

REVIEW FILM PREDATOR (1987)

BACA JUGA: FAKTA-FAKTA FILM THE NEW MUTANTS YANG SEDANG TAYANG DI BIOSKOP

Predator 2 (1990)

Sutradara: Stephen Hopkins

Cast: Danny Glover, Ruben Blades, Gary Busey, María Conchita Alonso, Bill Paxton, dan Kevin Peter Hall

Predator 2 (1990) menceritakan tentang sesosok alien ganas tengah membunuh komplotan geng pengedar narkoba. Seorang detektif dan polisi pun beraksi untuk menangkapnya, mengabaikan peringatan dari agen pemerintah misterius agar menjauhi alien tersebut.

BACA JUGA: APA BEDANYA GODZILLA DULU DAN SEKARANG

Predators (2010)

Sutradara:Nimród Antal

Cast:  Adrien Brody, Topher Grace, Alice Braga, Walton Goggins, dan Laurence Fishburne

Predators (2010) bercerita tentang gabungan tentara bayaran dan para milisi menemukan diri mereka terjebak di sebuah planet asing. Merekapun harus bergabung untuk memerangi ras alien yang brutal tanpa ampun.

THE PREDATOR (2018)

Sutradara: Shane Black

The Cast: Boyd Holbrook, Trevante Rhodes, Jacob Tremblay, Keegan-Michael Key, Olivia Munn, Thomas Jane, Alfie Allen, dan Sterling K. Brown

Diceritakan,  Predator (pemburu paling mematikan di alam semesta) kini hadir lebih kuat, lebih pintar dan lebih mematikan daripada sebelumnya, setelah secara genetis menggunakan DNA spesies lain untuk meningkatkan diri mereka. Ketika seorang anak laki-laki secara tidak sengaja memicu kembalinya mereka ke Bumi, hanya sekelompok mantan tentara dan seorang guru sains yang dapat mencegah akhir dari umat manusia.

Bagi yang penasaran evolusi Predator selanjutnya, saksikan The Predator  (2018) sedang tayang di bioskop!

REVIEW FILM THE PREDATOR (2018)

BACA JUGA:

TIMELINE DAN URUTAN FILM X-MEN WAJIB TONTON

URUTAN NONTON FILM SAW, FILM JIGSAW

Jangan lupa follow media sosial Apabedanya.com di Instagram @apabedanyacom dan Twitter @apabedanyacom untuk mendapatkan update perbedaan dan perbandingan segala hal. Menghadirkan juga konten budaya pop, lifestyle, internet, kesehatan, teknologi, hingga life hacks.

Baca artikel lainnya dari Tri Wahyudi Apabedanya.com di sini! 

Apabedanya.com merupakan situs independen, bantu dan dukung kami untuk meracik konten lebih baik lagi. Kamu bisa memberikan tip melalui tautan ini. 

Exit mobile version